Gelombang besar Mualaf

Article Image

Habyby, Kamis, 7 Des. Bismillah tidak lama lagi akan ada Gelombang Mualaf menghantam bumi, ia akan membanjiri setiap ruang dan tempat di setiap negara. Cahaya cahaya kebenaran akan terlihat dimana mana

Ada dua alasan utama, yang pertama adalah tentang penelitian dari WHO tentang penduduk bumi terutama generasi z atau.strawbery amat rentan mengalami gejala gangguan jiwa, diantaranya adalah kecemasan, stress dan depresi.

Ketiga gejala diatas hanya agama islam yang mampu menjawabanya dengan sempurna.

Alasan kedua adalah, suka atau tidak perang Palestina dan Israel mampu membuka banyak mata dan hati diluar sana, terutama para penganut agama lain. Awalnya mereka penasaran bukan kepalang sampai tidak bisa tidur, tentang perjuangan bangsa Palestina dalam melawan penjajahan negara laknat Israel.

Atas alasan kedua hal diatas, maka Umi Hj Irena Handono dari Yayasan Irena Center Kajian Perbandingan Agama dan Pembinaan Mualaf membuka Program Santri Muallafah Online. Selama 100 hari via zoom selama dua jam saat bakda ashar dan dua jam bakda isya, tidak dipungut biaya gratis tis tis. Dari hari senin sampai hari ahad kecuali hari sabtu. Persaratannya adalah surat mualaf. Karena sebelumnya ada Youtuber yang mendaftar hanya untuk bikin konten.

Umi Hj Irena sendiri akan mengajarkan mata kuliah tentang Kristologi, karena baginya itu sama saja dengan mencuci piring, percuma rasanya belajar mata kuliah yang lain, saat akidahnya belum lurus.

Para pesertanya beragam profesi dan umur, di akhir pertemuan mereka langsung bertemu dengan para pemateri selama satu minggu, sambil dikoreksi bila didapati kesalahan. Agar kedepannya lahir agen agen kebaikan untuk bumi yang damai.

Untuk acara kali ini dan nanti, Umi didampingi sang penerus, regenerasi. Sally Hameeda


Mohon maaf bila tak layak & tak sopan